Minggu, 29 Juni 2014

.... Seringkali, anak yang masih polos jiwanya, yang masih bersih hatinya, harus ternodai dari luka yang di torehkan dari perselisihan kedua orang tuanya....
Bunda-bunda di luar sana, jagalah buah hati kita agar tidak ada goresan hitam di jiwanya...
Anak-anak adalah karunia Allah.
Cahaya mata bagi ayah dan bunda, serta seluruh keluarga.
Dekap mereka dengan kesabaran.
Kenali perasaan dan berbagai masalah yang sedang menyapa mereka.
Berikan pendekatan terbaik orang tua khususnya setiap bunda, harus mampu menyelami jiwa buah hati mereka.
Jika suatu saat, muncul kekhawatiran kita sebagai orang tua mungkin kehilangan arah, cara untuk mengatasi ananda, jangan ragu untuk mencari pertolongan.
Dekati dan bicara dengan berbagai pihak yang mungkin lebih mengerti dan bisa menuntun serta menghindari kita melakukan kesalahan, dalam memberikan bimbingan yang tepat bagi ananda.
Hingga selamanya semoga anak-anak kita bisa tetap menjadi cahaya.

Sabtu, 28 Juni 2014

Sebagai seorang manusia biasa dan tidak sempurna, tentu saja tidak ada seorang perempuan pun yang dapat kuat begitu saja menghadapi badai permasalahan rumah tangga yang sudah memporak porandakan jiwa dan melukai hati kita.
kita harus senantiasa sadar bahwa ada hati yang tak berdosa di dalam prahara badai rumah tangga kita, yaitu hati anak kita.
Dalam kasus saya, saya juga harus senantiasa sadar bahwa ada seorang anak yang tetap fitrah, tetap suci, tak peduli bagaimana ia dihadirkan oleh kedua orangtuanya. saya sadar kalau harus melakukan sesuatu agar kelak anak tersebut tidak merasasebagai anak yang tidak kehendaki dan disesali oleh kedua orang tuanya. agar ia tetap dapat merasakan rengkuhan sayap-sayap cinta dan kasih sayang yang berhak ia dapatkan terutama ketika sepasang tangan dan hati yang seharusnya menerimanya dengan penuh cinta dan kasih sayang, malah menolak anugerah Allah yang sangat indah.
Seringkali, anak yang masih polos jiwanya, yang masih bersih hatinya, harus ternodai dengan luka yang di torehkan dari perselisihan orang tuanya....
Bunda-bunda di luar sana, jagalah buah hati kita agar tidak ada goresan hitam di jiwanya......

Jumat, 27 Juni 2014


Hana pengasuh blog ini berhati keji!!! 
Dia sama sekali tidak punya perasaan!!! 
Dia menyuruh saya untuk menggugurkan kandungan saya karena dia tidak mau melepaskan suaminya untuk bertanggung jawab dan menikahi saya!!!

Kamis, 26 Juni 2014

Dalam hidup,mungkin kita sering mendapat kan semacam firasat mengenai sesuatu kejadian yang tidak mengenakan,baik itu yang sedang terjadi atau yang akan terjadi. masalah nya sering kali kita kebingungan bagaimana membeda kan antara firasat buruk mengenai seseorang dengan su'udzon,atau prasangka buruk. mengenai hal itu,sesungguh nya dalam surat Al-Hujura,Ayat 12,Allah SWT berfirman: "Wahai Orang-orang yang beriman,jauhilah oleh kalian kebanyakan dari prasangkaan(Zhan) karena sesungguh nya sebagian dari prasangkaan itu merupakan dosa." dengan demikian,jelas bahwa Allah memerintahkan kita untuk menjauhi kebanyakan prasangka dan tidak mengatakan prasangka kita tersebut pada orang lain agar tidak menjadi fitnah karena bisa jadi kita tergelincir pada dosa karena telah bersu'udzon pada orang lain dan mengajak orang lain bersu'udzon dan memfitnah seseorang. oleh karena itu,sebaik nya kita tidak dengan mudah mempercayai firasat atau prasangkaan kita, sebelum kita benar-benar meneliti lebih jauh kemungkinan kebenaran nya. semoga kita semua senantiasa dijauhkan dari firasat yang dapat menimbulkan fitnah dan perpecahan tali silahturahmi diantara kita. Amin

Senin, 23 Juni 2014



Lazimnya, urusan nafkah keluarga itu tanggung jawab suami.
Seiring meningkatnya kebutuhan rumah tangga, menuntut kita untuk jadi seorang isteri yang cerdas. Jika kondisi finansial suami sedang merosot, jangan mengeluh!! Jangan pula menumpukan tanggungjawab keuangan hanya di pundak suami.

Seorang istri bisa membantu keuangan suami secara cerdik. Tidak perlu kerja kantoran, pergi pagi pulang malam. Tapi cukup kerja dari rumah, seperti bisnis online, menulis buku, buka usaha seperti kuem catering dan lainnya. Sembari kita mendapatkan penghasilan, kita juga bisa mengerjakan tugas ibu dan istri di rumah. Penghasilan dapat, anak dan suami tidak terlantar.
 

Sabtu, 21 Juni 2014

Para istri yang dirahmati Allah salah satu hadist mengatakan, rasa cemburu adalah sebagian dari iman. tapi cemburu yang berlebihan bisa menjerumuskan kita ke dalam jurang pertengkaran....
sungguh wajar jika kita takut kehilangan suami namun jika mengekang kebebasan suami, mencurigai suami, itu sama saja kita mendzoliminya...
rasa percaya adalah pondasi terkoyaklah hati kami.. dan bagi para suami jika para suami, jika kalian ingin 'kami' para istri berhenti mencurigai kalian, ciptakanlah rasa percaya itu di hati kami, dan kami akan tulus ikhlas menyayangi kalian hingga akhir hayat kami....
Panggil kami dengan  panggilan-panggilan sayang yang bagus...
bukan materi yang kami inginkan, cukup rasa aman....

Rabu, 18 Juni 2014


Innalilahiwainailaihi rajiun.. 
Telah berpulang ke rahmatullah.. 
Calon anak kami tercinta.. 
Yang kembali ke pangkuanNya sebelum sempat mencicipi indahnya dunia dan kehangatan cinta kasih orang tuanya.. 
Semoga saya diberikan kekuatan untuk tidak memprotes keputusan dari yang maha kuasa.. 
untuk anakku yang sudah tidur tenang di sana...
doakan agar Bunda selalu ikhlas...
Diberi ketabahan dan kekuatan.. 
Amiin...

Selasa, 17 Juni 2014



Benarkah perempuan hanya menjadi sosok di mana berlabuh semua luka dan derita ...???

Senin, 16 Juni 2014

With Hesti Wilona

Saat kebenaran terkuak, memang menyakitkan.
Begitu menyakitkan hingga kamu bisa kehilangan akal sehat dan tidak melakukan apa-apa
yang sebenarnya bisa kamu lakukan untuk merubah hidup kamu ...

Sabtu, 14 Juni 2014


Para pembaca saya yang saya hormati dan cintai, dengan postingan ini saya mau mengakui sebuah rahasia yang selama ini saya sembunyikan dari kalian... Sesungguhnya rumah tangga saya selama ini, tidak jauh lebih baik daripada yang kalian alami sendiri. Rumah tangga saya sendiri sebenarnya sudah berada di ambang kehancuran. Suami saya berselingkuh dengan seorang perempuan yang lebih muda dari saya dan sampai hamil.. Pengakuan ini saya buat karena saya sendiri sudah tidak tahu harus bersikap bagaimana pada suami saya.